Laman

Sabtu, 23 Oktober 2010

sekilas mapa

Madrasah Aliyah Negeri Paron merupakan sebuah lembaga pendidikan yang bernaung dibawah Departemen Agama yang dinegerikan tanggal 29 September 1970 dengan Surat keputusan Menteri no : 231 th.1970
Alamat Jln. Raya Paron no : 02 Telp. (0351) 749772
VISI
MAN Paron memiliki VISI
“ Islami, Berprestasi dan Mandiri “
NILAI YANG KAMI KEMBANGKAN
Seluruh warga Madrasah Aliyah Negeri Paron mendukung sepenuhnya nilai – nilai yang terkandung dalam kerangka kurikulum. Secara khusus MAN Paron mendorong nilai – nilai sebagai berikut.
1. Keimanan dan Ketaqwaan
Kami menumbuhkembangkan nilai – nilai keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT dalam kehidupan disekolah seperti sholat berjamaah, kajian agama, pesantren romadlon, sehingga muncul kader – kader muslim yang militan dan berwawasan kemasa depan.
2. Belajar
Kami mendorong siswa untuk menguasai yang dipelajari melalui proses pembelajaran sehingga menjadi siswa yang berminat belajar sepanjang hayat dengan semangat untuk meraih yang terbaik.
3. Pribadi yang utuh.
Kami mendorong pengembangan rasa percaya diri, kebanggaan dan self-respect. Kami memberikan penghargaan kepada kualitas keunikan masing – masing orang dan mendorong mereka untuk mempertanggung jawabkan tindakan mereka melalui inisiatif, sikap dapat dipercaya dan memiliki integritas.
4. Peduli
Kami menghargai setiap kebutuhan dan hak – hak warga masyarakat kami, untuk bersedia bekerja sama dan melaksanakannya dengan penuh kepedulian dan penghargaan.
5. Lingkungan
Kami menumbuhkembangkan rasa menghargai dan menaruh kepedulian terhadap lingkungan sekolah dan terhadap lingkungan alam serta budaya secara keseluruhan.
6. Keandirian.
Kami menghargai hasil karya setiap orang, sehingga kami mendorong dan mengembangkan rasa kemandirian dan kreatifitas siswa lewat beberapa ketrampilan sehingga tumbuh jiwa untuk dapat berwirausaha.

4.1.1. Visi MAN
Menjadi sebuah Madrasah yang mandiri MAN mempunyai karakteristik yang spesifik yakni “ Menjadi Lembaga Pendidikan menengfah yang menjadikan profesionalisme pendidikan sebagai alat dan media untuk meningkatkan rasa sebagai insan yang seimbang dalam menyikapi dunia dan kepentingan akhirat. Adapun visi dari MAN adalah :
a. Menjadi lembaga pendidikan menengah yang mampu menghasilkan sarjana yang beriman kepada Tuhan yang Maha Esa, bermoral Pancasila, memiliki rasa cinta tanah air, memiliki kemampuan penalaran akademika dan atau profesionalisme yang tinggi, menguasahi ilmu pengetahuan dan teknologi mandiri dalam mengembangkan dan mengabdikannya untuk orang banyak, bangsa dan negara.
b. Menjadi Powerfull University yang menghasilkan insan akademik yang inovatif dan produktif di dalam menciptakan dan membangun dunia usaha untuk percepatan pembangunan masyarakat, bangsa dan negara.
c. Menjadi Edutaintment University, sebagai PTS, yang memiliki kecepatan pelayanan informasi pendidikan, penelitian dan pengembangan ilmu dan teknologi secara interaktif dan komonikatif.,
d. Menjadi Center of UKM untuk rujukan pelayanan masyarakat dalam berbagai bidang pengembangan usaha kecil dan unggulan.
5.1.2 Misi MAN
a. Sebagai institusi yang menghasilkan sarjana professional, berjiwa Nasional dan berwawasan global.
b. Menghasilkan lulusan yang berkualitas tinggi yang mampu bersaing di pasar global dengan meningkatkan kegiatan penelitian dan diskusi ilmiah.
c. Meningkatkan kualitas layanan dengan menciptakan suasana kampus dalam suasana ilmiah yang powerfull, serta mengembangkan sistim pendidikan disemua bidang dengan penerapan edutainment.
Dengan pertimbangan hal-hal tersebut di atas, maka misi yang akan dilaksanakan oleh MAN adalah :
a. Meningkatkan kualitas dan jati diri SDM yang memiliki kepekaan sosial dan rasa cinta tanah air, etos kerja yang tinggi serta memiliki sikap kewirausahaan yang kompetitif dan unggul dalam memasuki maupun menciptakan pasar kerja.
b. Mendorong percepatan sector riel melalui pengembangan kewirausahaan yang tepat guna.
c. Memberdayakan masyarakat dengan mengangkatnya dari keterbelakangan, mengentaskan kemiskinan, meningkatkan kemampuan sebagai subyek pembangunan, melalui proses percepatan layanan pendidikan dan informasi untuk pemanfaatan potensi dan peluang yang ada.
5.1.3 Tujuan MAN
Adapun tujuan yang hendak dicapai oleh MAN adalah menciptakan lulusan yang memiliki kemampuan dan ketrampilan menejeral dan mampu mengembangkan diri menjadi praktisi yang profesional, memiliki kepekaan, kemampuan menganalisis dan inovasi yang tinggi untuk menjadi problem solver bagi masyarakat dengan tetap dalam bingkai Agama.
5.1.4. Sasaran MAN
Menghasilkan lulusan yang mempunyai kepekaan agama dalam menangkap fenomena-fenomena social, menganalisis, memecahkan persoalan secara rasional, strategis dan etis sesuai dengan bidangnya. Dengan meningkatkan SDM ( Guru, Siswa, Administrarif, Alumnus) pada kemampuan software, hardware dan brainware serta ketrampilan praktis dalam bidang social dan teknik.